Mochizuki Berharap Tiga Pemain Abroad Timnas Wanita Indonesia Tampil Maksimal Saat Hadapi Singapura

Laporan jurnalis Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Timnas wanita Indonesia diperkuat tiga pemainnya yang bermain untuk klub luar negeri, khususnya Liga Jepang.

Ketiga pemain tersebut adalah Zahra Muzdalifah (Cerezo Osaka), Helza Maeisyaroh (Ryukyu Ladies FC), dan Marsela Yuliana Awi (Ryukyu Sakura FC).

Pelatih Timnas Wanita Indonesia Satoru Mochizuki berharap ketiga pemainnya bisa membantu Garuda Indonesia pada laga melawan Singapura.

“Kalau tiga orang Jepang itu ya, menurut saya bagus, terutama dalam hal transisi,” kata Mochizuki usai memimpin sesi latihan di Lapangan A GBK, Senayan, Jakarta, Senin (27/5/2024).

“Jadi saya ingin mereka juga berinteraksi dengan pemain di sini dan bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam latihan dan pertandingan,” lanjutnya.

Pada sesi latihan resmi kali ini, Mochizuki memilih 20 pemain dari 35 pemain yang sudah mengikuti pemusatan latihan.

Ia mengatakan skuad beranggotakan 20 orang itu telah disesuaikan dengan format pertandingan jelang pertemuan di Singapura.

“Iya, saat ini ada 20 pemain, tapi ada satu pemain lagi yang sakit dan tidak bisa ikut latihan. Awalnya kami mengundang 35 pemain untuk menentukan tipe pemainnya apa, tapi sekarang tinggal 20,” kata Mochizuki.

“Jadi kalau satu pertandingan yang bisa melakukan pergantian hanya lima orang, jadi kalau lebih banyak yang tidak main, jadi ya saya kira cukup 20 pemain,” jelasnya.

Lebih lanjut, pelatih berusia 60 tahun itu mengatakan pemain yang tidak masuk dalam skuad Indonesia melawan Singapura akan tetap diundang karena kegiatan atau program latihan lainnya masih sedikit.

“Setelah itu kami masih akan mengadakan kamp di beberapa tempat dan mungkin nanti saya bisa memberikan kesempatan kepada pemain lain,” tutupnya.

Laga timnas putri Indonesia kontra Singapura di FIFA 2024 akan berlangsung pada Selasa (28/5/2024) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta pukul 19.00 WIB.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *