Ketua IDAI Bagikan Lima Tips Jaga Kesehatan Ginjal Anak

Wartawan Tribunnews.com Aisyah Nursyamsi melaporkan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ketua Pengurus Pusat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dr Piprim Basarah Yanuarso berbagi tips menjaga kesehatan ginjal anak. 

Pertama, biasakan minum air putih yang cukup.

“Kalau anak beratnya 20 kilogram, minimal (konsumsinya) 1,5 liter per hari. Semakin banyak minum semakin baik,” kata dr Piprim dalam keterangannya, Minggu (28/7/2024).

Kedua, sebisa mungkin hindari konsumsi minuman manis.

Atau rasa manisnya karena gula atau pemanis buatan.

Gula atau pemanis buatan jika dikonsumsi terus menerus dapat merusak ginjal anak. 

Ketiga, konsumsilah asupan garam secara bijak dan jangan berlebihan. 

Keempat, lebih berhati-hati dalam mengonsumsi obat. 

“Ada obat-obatan tertentu yang berpotensi merusak ginjal. Jangan memberikan obat pada anak tanpa perawatan, harus dalam pengawasan dokter anak,” imbuhnya. 

Kelima, jika anak mengalami obesitas perlu segera diatasi. 

Obesitas dapat memicu timbulnya penyakit degeneratif dan mungkin menjadi penyebabnya di kemudian hari. 

“Ada penelitian di Jogja yang menyatakan bahwa lebih dari 90 persen remaja yang mengalami obesitas mengalami resistensi insulin. Dan resistensi insulin beberapa tahun kemudian dapat menyebabkan diabetes dan penyakit lainnya,” jelas dr Piprim. 

Oleh karena itu, disarankan agar anak dibiasakan berolahraga sejak dini. 

Orang yang rutin berolahraga dapat melancarkan peredaran darah. 

Itu sebabnya sangat baik untuk organ tubuh seperti jantung dan ginjal.

Manfaat olahraga lainnya adalah dapat menjaga daya tahan tubuh dengan baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *